Blotongan, menginformasikan bahwa Tahun Anggaran 2020, Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Kota Salatiga akan menyelenggarakan berbagai program pendidikan dan pelatihan keterampilan kerja bagi masyarakat Kota Salatiga.
Jenis dan Waktu Pelaksanaan Pendidikan dan Pelatihan Keterampilan Kerja
I. PENYELENGGARAAN UPTD BALAI LATIHAN KERJA PELATIHAN KETERAMPILAN KERJA MASYARAKAT
A. JENIS PELATIHAN
- Kejuruan Menjahit Lanjutan (Kapasitas 20 orang)
Pelaksanaan Pelatihan Bulan Maret s/d April 2020 (31 hari) - Kejuruan Menjahit Dasar (Kapasitas 20 orang)
Pelaksanaan Pelatihan Bulan Juli s/d Agustus 2020 (33 hari) - Kejuruan Tata Rias Pengantin (Kapasitas 20 orang)
Pelaksanaan Pelatihan Bulan September s/d Oktober 2020 (36 hari)
B. PERSYARATAN
- Laki – laki / Perempuan
- Umur Minimal 18 Tahun
- Foto Copy KTP Kota Salatiga
- Foto Copy Ijazah Terakhir (jika ada)
C. WAKTU PENDAFTARAN
Pendaftaran dibuka dan dapat dilayani mulai tanggal 1 Februari 2020 dan akan ditutup apabila masing – masing kejuruan telah memenuhi kuota.
D. TEMPAT PENDAFTARAN
Pendaftaran bertempat di Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Kota Salatiga (Bidang Ketenagakerjaan/UPTD Balai Latihan Kerja) Jl. Ki Penjawi No.12 Salatiga Telp./Fax. (0298)313492. HP : 08156983356 (Teguh).
II. PENYELENGGARAAN BIDANG PERINDUSTRIAN KEGIATAN PEMBINAAN INDUSTRI KECIL DAN MENENGAH DALAM MEMPERKUAT JARINGAN KLUSTER INDUSTRI
A. JENIS PELATIHAN
- Kemasan Produk (Kapasitas 25 IKM)
Pelaksanaan Pelatihan Bulan Maret 2020 (2 hari)
KEGIATAN PENGEMBANGAN SETRA KIM
A. JENIS PELATIHAN
- Kerajinan dari Bahan Kayu Palet (Kapasitas 25 orang)
Pelaksanaan Pelatihan Bulan Agustus 2020 (5 hari) - Modeste (Kapasitas 25 orang)
Pelaksanaan Pelatihan Bulan Juli 2020 (5 hari)
KEGIATAN KEMAMPUAN TEKNOLOGI INDUSTRI
A. JENIS PELATIHAN
- Pengolahan Susu (Kapasitas 25 orang)
Pelaksanaan Pelatihan Bulan April 2020 (5 hari) - Kerajinan dari bahan Resin (Kapasitas 25 orang)
Pelaksanaan Pelatihan Bulan Agustus 2020 (5 hari)
KEGIATAN PENGUATAN KEMAMPUAN INDUSTRI BERBASIS TEKNOLOGI
A. JENIS PELATIHAN
- Pelatihan Berbasis IT/Pelatihan Pemasaran dengan Media On Line (Kapasitas 25 orang) Pelaksanaan Pelatihan Bulan Juli 2020 (5 hari)
B. PERSYARATAN
- LAKI-LAKI / PEREMPUAN
- Umur Minimal 18 Tahun
- Foto Copy KTP Kota Salatiga
C. WAKTU PENDAFTARAN
Pendataran dibuka dan dapat dilayani mulai tanggal 1 Februari 2020 dan akan ditutup apabila masing-masing kejuruan telah memenuhi kuota.
D. TEMPAT PENDAFTARAN
Pendaftaran bertempat di Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Kota Salatiga(Bidang Perindustrian)JL.Ki Penjawi No.12 Salatiga Telp./Fax. (0298) 313492. HP : 08595069675 (Riyanto)
Demikian atas pembertahuan ini, terimakasih.